Cari Artikel

18 November 2011

Inilah Alasan Kenapa Kenari Yorkshire Banyak Diminati

Beternak burung kenari bagi sebagian kalangan merupakan kegiatan yang dapat mengisi waktu luang sekaligus dapat menambah penghasilan. Bagi sebagian orang lainnya beternak burung kenari merupakan salah satu bidang bisnis yang menjanjikan, di sisi lainnya tren dan wacana mengenai beternak dan bisnis burung kenari ini sangat bersinggungan dengan popularitas pasar. Faktanya jenis kenari yorkshire hingga artikel ini ditulis masih menjadi salah satu jenis kenari yang paling banyak diminati. 
Buktinya jenis kenari yorkshire sangat laris bak kacang goreng yang selalu ludes tiap kali ada berita mengenai kedatangannya untuk dijual di kalangan penghobi dan peternak kita. Uniknya lagi melalui jenis ini membentuk suatu mind set tersendiri bahwa kenari silangan yang sering diistilahkan F1,F2,F3 dan seterusnya membawa gen dari jenis yorkshire (padahal tidak demikian). Melihat kondisi lapangan yang seperti ini maka iseng-iseng saya mengadakan polling sederhana mengenai alasan mengapa banyak orang masih memaskotkan yorkshire sebagai jenis kenari pengangkat dan idaman.

Postur
  68 (30%)
Volume Suara
  52 (23%)
Harga Jual
  68 (30%)
Warna
  20 (9%)
Gengsi/Prestis
  8 (3%)
Ikut Trend
  4 (1%)

Total Suara: 220 

ilustrasi
picture source
Dari data ringan di atas maka bisa ditafsirkan mengenai sifat-sifat yang melekat pada jenis kenari yorkshire yang hingga saat ini masih digemari. Pilihan yang banyak diminati oleh pengunjung blog ini adalah meliputi postur dan harga jualnya yang tinggi yang membuat jenis kenari yorkshire mampu eksis di pasaran dan alasan tersebut saya rasa sangat masuk akal.
Maka bukan tidak mungkin setiap dari kita dapat menerobos fenomena pasar ini mengingat hobi adalah hal yang mampu membuat pribadi seseorang sangat terhibur sehingga dapat bersumber dari hal yang bermacam-macam. Dibutuhkan suatu dedikasi dan kecintaan yang luar biasa agar pelaku hobi dan bisnis mampu terus eksis dan dari mereka berjalan selaras agar tidak menjadi bumerang.


Ditulis oleh: Beternak Kenari




The original article was written by Mtl Canary
Blog: Beternak Kenari

10 comments:

  1. Kalau pengin bakalan kenari dr keturunan AF(Ys-Lokal) yang indukan sdh prestasi ada um? berapa kisaran harganya?

    Salam,
    BambangSuryono-Kudus

    ReplyDelete
  2. yang sering terjadi di kalangan peternak adalah ys jantan x af betina dimana jenis ys sangat jarang sekali dilombakan atau kurang cocok dgn kebanyakan model lomba yg sudah ada sekarang ini.

    ReplyDelete
  3. Manteb Om blog-nya. Recommended blog nih...
    Salam sukses...

    ReplyDelete
  4. terimakasih atas supportnya. Dengan kekurangannya semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan

    ReplyDelete
  5. Salam kenal Bos, saya Joko dari purwokerto....selama ini saya sering ikut lomba di kelas kenari, namun selama ini pula saya pake kenari lokal.....Pada kesempatan ini saya ingin mengetahui berapa harga untuk kenari F1 yang sudah mulai bunyi ? Saya sangat berminat nih Bos. Mohon informasinya.....Suwun

    ReplyDelete
  6. @Joko Santoso: karena harga di tempat saya sangat variatif dan fleksibel, brg juga belum tentu ada setiap saat maka monggo hubungi no saya yg sudah tertera di profil blog..terimakasih

    ReplyDelete
  7. Mtnuwun atas balasannya, insyaalloh kapan2 nanti saya main.

    ReplyDelete
  8. setuju mas kita lihat banyak sekali peternak berlomba-lomba produksi jenis besar pakai galur ys sampai harganya tidak masuk akal

    ReplyDelete
  9. lam kenal om...mo tanya nich...klo ciri2 dari knari yorkshire dilihat dr apanya si om...klo bsa kirim ke email ku ya om..peluangusahahabib@yahoo.com tks

    ReplyDelete
  10. silahkan cari di google, banyak sekali sampelnya di sana

    ReplyDelete

Perhatian ! Boleh Copy paste, tapi kalau anda tidak keberatan mohon cantumkan sumber dengan linkback ke blog ini.
Add to My Yahoo!